Sabtu, 10 Desember 2016

Pergunakanlah Selalu Hati Nurani.

Mengapa mengajak berbuat kebaikan itu jauh lebih sulit daripada mengajak berbuat keburukan? Karena di dalam diri setiap manusia terdapat Akal Pikir dan Hati Nurani.

Akal Pikir lebih cenderung kepada hal-hal yang berbau kesenangan Duniawi. Sedangkan Hati Nurani lebih cenderung kepada hal-hal yang berbau kesucian Surgawi.

Sehingga, kebaikan dianggap oleh Akal Pikir sebagai hal yang tidak menyenangkan dan amat biasa. Sedangkan, keburukan dianggap oleh Akal Pikir sebagai hal yang sangat menyenangkan dan luar biasa.

Oleh sebab itu pergunakanlah selalu Hati Nurani, bukannya cuma Akal Pikir belaka.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---