Selasa, 29 September 2020

Cara-cara Lama.

Membuat dan membiayai sampai kuat beberapa kelompok yang berbeda haluannya, lalu menggesek serta menabrakkannya sekaligus memunculkan kelompok yang lain untuk menjadi pemenangnya, adalah cara-cara lama yang sudah sering dipergunakan.

Masalahnya, banyak yang tidak menyadarinya atau bahkan telah melupakan sejarah. Sehingga cara-cara lama ini senantiasa bisa mempengaruhi orang banyak dan selalu berhasil dipergunakan. Padahal tidak ada yang baru, terkecuali jaman dan pelakunya.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Senin, 28 September 2020

"Bibit".

Sudahlah, selama yang namanya "Korupsi" tidak ditekan serendah-rendahnya, maka hal-hal buruk akan terus berlangsung sampai kapanpun.

Karena yang berhenti dan diganti cuma "Pemain"-nya belaka, bukannya "Permainan"-nya.

Padahal para "Pemain Lama" tetaplah ingin bertahan dan tidak mau diganti-ganti, sebab telah hapal dengan "Permainan"-nya serta kenikmatannya.

Untuk itu mereka bakalan senantiasa "Unjuk Gigi", supaya "Pemain Pengganti" kelabakan.

Masalah garis keras, garis lunak, garis kiri, garis kanan dan garis-garis lainnya itu hanya menjadi alat sekaligus tunggangannya saja.

Jikalau ingin merubahnya, maka mulailah dari diri sendiri. Terutama dengan tidak mudah meminta sumbangan, apalagi mengemis. 

Karena inilah yang menjadi "Bibit", sekaligus celah yang mudah untuk dimanfaatkan.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Jumat, 25 September 2020

Paling Tidak.

Dikasih, ya diterima. Urusan memutuskan siapa yang akan dipilih itukan hak asasi.

Kalaupun disuruh untuk berjanji ataupun bersumpah, tidak ada masalah apa-apa.

Sebab janji dan sumpah, karena keadaan ditekan serta dipaksa hukumnya berbeda.

Paling tidak, sudah diketahui siapa yang tulus dan ikhlas serta yang ada maksudnya!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Dapat Dirubah.

Biarkanlah saja dulu, toh rakyat kecil yang akan diuntungkan dengan adanya "Bagi-bagi Apapun" dan resiko terbesarnya ada pada diri Si Calon itu sendiri.

Masalah nanti disaat sudah mendekati "Hari - H" ternyata kondisi Kesehatan Umum masih belum membaik, maka bisa ditunda demi kebaikan bersama.

Sebab ini bukan keadaan yang normal, tetapi darurat. Yang segala sesuatunya dapat dirubah, apabila hal itu dirasa perlu demi keselamatan seluruh pihak.

Lagian, kapan lagi rakyat kecil akan mendapatkan "Bagi-bagi Apapun" dari orang-orang seperti mereka, jikalau tidak ada ajang yang istimewa seperti itu!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Panduan, Pengawasan dan Sanksi (PPS).

Jikalau kesehatan terganggu, maka ekonomi pasti juga akan terganggu pula, begitupun dengan sebaliknya.

Sebab kesehatan dan ekonomi adalah dua hal yang selalu saling terkait serta tidak bakalan pernah bisa dipisahkan.

Apabila konsentrasi utama kita pada bidang Ekonomi, maka harus dibuatkan "PPS". Yaitu : "PANDUAN" yang lengkap dan jelas (peraturan yang wajib dilaksanakan bersama-sama di seluruh pelosok Tanah Air), "PENGAWASAN" yang ketat serta "SANKSI" yang berat.

Karena tanpa itu, maka siapapun yang masih memiliki pikiran yang normal, akan merasa waswas untuk bepergian kemanapun.

Perasaan waswas ini menjadi hal yang buruk sekali dan amat sangat mengganggu kehidupan ekonomi.

Padahal jikalau kehidupan ekonomi sudah terganggu, maka yang lainnya juga bakalan ikut terganggu pula.

Contoh kecilnya seperti cerita di bawah ini :

"Kemarin saya terpaksa harus pergi ke Mini Market untuk membeli suatu kebutuhan yang sedang mendesak.
Sesampainya disana, ada satu orang Karyawan (dari Mini Market tersebut) dan dua orang Pengunjung yang tidak mengenakan Masker.
Hal itu membuat saya menjadi ragu-ragu untuk masuk ke dalam Mini Market tersebut. 
Oleh sebab kebutuhan yang akan saya beli ini penting dan Mini Market itu adalah yang terdekat, maka dengan terpaksa saya harus masuk ke dalamnya.
Secara terburu-buru saya berbelanja di Mini Market tersebut dan hanya fokus pada benda yang saya butuhkan saja.
Saya sempat mengingatkan Karyawan dan Pengunjung di Mini Market itu untuk mengenakan Masker-nya demi kesehatan bersama.
Akan tetapi sepertinya mereka berpura-pura tidak mendengar dan hal tersebut membuat saya berjanji di dalam hati, bahwa tidak bakalan berbelanja di Mini Market itu lagi".

Contoh kecil di atas membuktikan bahwa pada "Musim Penyakit" (bukannya Musim Buah-buahan) seperti saat ini, membuat setiap umat manusia menjadi lebih sensitif dan waspada.

Menjadi lebih sensitif dan waspada, karena berkaitan dengan kesehatan serta keselamatan. Tidak cuma kesehatan dan keselamatan diri sendiri belaka, namun seluruh keluarga.

Bayangkan seandainya hal seperti contoh kecil di atas terjadi di beberapa tempat (bahkan Kota) dan yang berpikiran serta merasakan seperti saya ada banyak, maka pastinya akan membuat banyak orang menjadi malas ke luar rumah, sekaligus roda ekonomi menjadi perlahan perputarannya.

Sesungguhnya hal seperti cerita saya di atas bisa dihindari, apabila seluruh pihak (pemilik, karyawan dan pengunjung dari Mini Market) memiliki kesadaran serta tanggung-jawab moral yang tinggi.

Tetapi latar-belakang, kemampuan berpikir dan hati nurani serta kepentingan dari setiap umat manusia tidak ada satupun yang sama. 

Untuk itulah dibutuhkan "PPS" sebagai sarana yang bisa membuat setiap orang merasa tidak waswas dan ragu-ragu atas kesehatan serta keselamatan dirinya, maupun keluarganya tatkala melakukan kegiatan apapun di luar rumah.

Semakin cepat "PPS" dibuat dan dilaksanakan (secara serentak serta merata), maka juga bakalan semakin cepat pula laju ekonomi meningkat sekaligus virus mematikan ini terkendalikan.

Terkadang demi kebaikan, seorang Guru dengan amat sangat terpaksa mesti mencubit Murid-nya. Terutama disaat nasehat, himbauan dan teguran tidak mampu untuk membuat Si Murid tersadar serta memahami kenyataan yang sedang dihadapinya.

Terima kasih telah berkenan untuk membaca tulisan yang singkat ini dan semoga menjadi manfaat untuk kita semuanya, Aamiin.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Rabu, 16 September 2020

Mengasah Batu.

Siapa yang bilang jaman sekarang ini jauh lebih nyaman daripada jaman dulu? Salah!

Apabila ingin melihat yang sebenarnya, maka lihatlah postingan para saudagar Antik.

Setiap melihat postingan saudara-saudara kita ini, trenyuh dan ngeri menjadi satu.

Bayangkan, kaleng permen jaman Nenek saya masih anak-anak dulu malahan dijual!

Pipa rokok jaman Kakek saya masih muda dulu malahan dijual, mahal lagi harganya!

Paling prihatin itu jikalau pas melihat ada yang jual Batu Asah, aduh, rasanya sedih.

Bagaimana tidak, jaman dulu yang diasah itu Otak. Jaman sekarang malahan Batu!

Apakah tidak parah? Parah, parah! Dimanakah kita ini disaat mereka mengasah Batu.

Makanya lihatlah banyak postingan, biar tahu kenyataan. Lalu belilah, bantulah mereka!

Charles E. Tumbel.

(Paling banyak jualan Pisau Dapur. Istrinya mau membuat makanan menggunakan apa? Dijual sama suaminya, parah!)

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Perputaran.

Berhentilah mengeluh pada setiap jaman, karena roda akan selalu berputar. 

Namun teruslah mensyukuri pada setiap masa, sebab di tiap-tiap perputaran itu pastilah ada kenikmatan dan hikmahnya!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Senin, 14 September 2020

Nalar dan Perasaan.

Tidak khawatir diri sendiri yang tertular Virus, tetapi khawatirlah orang tua kita yang bisa tertulari.

Tidak khawatir orang tua sendiri yang tertular Virus, namun khawatirlah saudara kita yang bisa tertulari.

Tidak khawatir saudara sendiri yang tertular Virus, tetapi khawatirlah pasangan kita yang bisa tertulari.

Tidak khawatir pasangan sendiri yang tertular Virus, namun khawatirlah anak-anak kita yang bisa tertulari.

Tidak khawatir anak-anak sendiri yang tertular Virus, tetapi khawatirlah sahabat kita yang bisa tertulari.

Jikalau tidak khawatirkan diri sendiri, tidak khawatirkan orang tua, tidak khawatirkan saudara, tidak khawatirkan pasangan, tidak khawatirkan anak-anak dan tidak khawatirkan sahabat maka lebih baik kita tinggal di Rumah Sakit Jiwa.

Karena pastinya ada masalah kejiwaan, sebab sudah tidak memiliki nalar dan perasaan!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Dimanfaatkan.

Nama yang Maha Suci dari Tuhan YME saja dimanfaatkan untuk mencari uang dan kekuasaan, apalagi cuma sekedar Wabah Penyakit!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Minggu, 13 September 2020

Demi Kebaikan.

Bukan cuma dibatasi saja pergerakannya, tetapi dilindungi tubuhnya dan diawasi dengan secara ketat demi kebaikan bersama!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Mengobati Rambut.

Janganlah mengobati Rambut, jikalau yang busuk ada di Kaki!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Tersadar.

Seringkali kita akan tersadar dari keakuan, kecuekan dan kekonyolan setelah mendapatkan hukuman!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Dikendalikan.

7 bulan sudah kita semuanya (seluruh dunia) menghadapi Wabah Penyakit, namun belum ada tanda-tanda penurunan tetapi yang ada malahan tanda-tanda peningkatan.

Seharusnya selama 7 bulan itu kita mempelajari hal-hal yang kurang tepat dan merubahnya dengan hal yang lebih tepat, supaya Wabah Penyakit ini dapat dikendalikan.

Sudah saatnya Negara membuat Peraturan (dengan Sanksi) yang tegas dan melakukan Pengawasan yang ketat demi kesehatan serta kesejahteraan kita bersama!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Peraturan dan Pengawasan.

Yang paling terpenting bukanlah "Lockdown", namun peraturan yang tegas dengan pengawasannya yang ketat.

Sebab "Lockdown" tanpa peraturan dan pengawasan bakalan sia-sia, malahan mempersulit kehidupan bersama!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Kamis, 10 September 2020

Wajib untuk Menjalankan.

Pada masa-masa yang amat sangat sulit, entah karena adanya bencana maupun musibah, pastinya para orang tua bakalan menyampaikan peringatan dan pesan kepada seluruh anak-anaknya supaya berupaya untuk selalu berhati-hati serta hidup hemat.

Masalah tentang Si Anak tersebut mau ataupun mampu untuk menjalankan peringatan dan pesan dari orang tuanya adalah urusan yang berbeda. Serta tanggungjawab langsung ada pada Si Anak, terkecuali Si Anak itu masih di bawah umur atau cacat.

Saat ini adalah masa-masa yang amat sangat sulit bagi segenap Negara di seluruh dunia. Seandainya kita adalah Si Anak dan tidak di bawah umur ataupun cacat, maka wajib untuk menjalankan peringatan serta pesan dari orang tua maupun pemerintah!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Selasa, 08 September 2020

Ijazah.

Setiap murid, entah yang sedang belajar di sekolah formal ataupun nonformal, pastinya setelah tamat bakalan mendapatkan Ijazah.

Dan agar bisa menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi, tentunya haruslah menunjukkan Ijazah yang pernah didapatkan sebelumnya.

Ijazah tersebut bukannya cuma sebuah bukti bahwa ia sudah berhasil menyelesaikan pendidikannya belaka, tetapi juga sebuah patokan atas kemampuan yang telah dikuasainya pula.

Jikalau seorang murid wajib memiliki Ijazah, maka sudah seharusnya seorang guru atau siapapun yang mengaku sebagai pengajar memiliki yang lebih dari itu.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Pendapatan dari Tontonan.

Seandainya saya adalah seorang Profesor dan diundang oleh komplotan Ibu-ibu Gosip untuk berdebat dengan seorang Pelawak yang dimoderatori oleh orang bayaran mereka sendiri serta ditonton oleh warga sekampungnya, maka lebih baik saya tidak hadir.

Bukannya hanya karena tidak ada mutunya saja, tetapi ilmu dan pengetahuan atau apapun yang saya kuasai sama sekali tidak bakalan berguna disana.

Sebab mereka bukannya ingin mendapatkan ilmu dan pengetahuan, apalagi wawasan dari diri saya. Namun cuma ingin beradu kata dan membuat lawakan tentang diri saya serta menaikkan jumlah pendapatan dari tontonan yang mereka adakan itu belaka.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Sabtu, 05 September 2020

Kebaikan.

Berbuat baiklah selalu kepada orang lain. 

Karena sesungguhnya kebaikan itu bukanlah hanya untuk diri mereka saja, tetapi juga untuk diri kita sendiri pula.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---

Siapa dan Yang Mana.

Orang-orang yang selalu mengaku bahwa dirinya senantiasa mengikuti suri teladan yang telah ditinggalkan oleh Nabi yang diyakininya, malahan tidak pernah meninggalkan suri teladan apapun kepada keluarganya sendiri, apalagi orang lain.

Sesungguhnya, suri teladan dari siapa dan yang mana yang diikuti oleh dirinya itu?!

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---