Sabtu, 03 Desember 2016

Agama Itu Adalah Sebuah Hidayah.

Terus terang, buat diri saya pribadi yang terpenting adalah beriman dan menyembah hanya kepada Tuhan YME semata serta takut akan dosa.

Ingin memeluk Agama apapun tidak menjadi masalah, tetapi haruslah sungguh-sungguh dijalankan. Dan pastinya hal tersebut akan selalu tercermin di dalam setiap sikap, perkataan serta perbuatan.

Sebab barang siapa yang beriman dan menyembah hanya kepada Tuhan YME semata serta takut akan dosa, pastinya tidak akan berbuat semena-mena. Apalagi mau untuk melakukan kejahatan dan perbuatan yang tercela lainnya.

Karena sudah tahu, patuh, taat, percaya dan yakin bahwa segala sesuatu yang ada di kehidupan dunia yang fana ini serta yang ada di kehidupan yang abadi di akhirat kelak adalah Ciptaan dari Sang Maha Kuasa sendiri.

Agama adalah Jalan yang lurus untuk mengetahui, mengenali, mengerti, memahami, mendekati dan mencintai Sang Maha Tinggi, yaitu Tuhan YME. Serta Cara yang benar untuk memuja sekaligus menyembah DiriNya dengan hati yang suci, bersih, putih, tulus lagi ikhlas selama masih hidup di dunia yang fana ini.

Bukanlah jalan dan caranya ini yang seharusnya dicintai, disembah serta dipuja sampai akhirnya terjadi permusuhan, kebencian juga peperangan pula. Namun hanya Tuhan YME semata yang harus selalu dicintai, disembah dan dipuja.

Agama yang cuma merupakan jalan dan cara belaka ini, kita yakini sesuai dengan kemampuan, sudut pandang serta pola pikir dari diri masing-masing.

Oleh sebab itu, Agama dikatakan sebagai sebuah Hidayah dari DiriNya kepada siapapun yang Dia kehendaki. Sehingga tidak boleh sama sekali ada unsur paksaan dari mahluk CiptaanNya kepada sesama mahluk yang telah diciptakan OlehNya.

Cintai, sembah dan pujalah hanya kepada Tuhan YME semata. Serta pilihlah Agama yang akan menjadi jalan sekaligus cara di dalam Mencintai, Menyembah juga MemujaNya pula selama masih diberi kesempatan untuk hidup di dunia yang fana ini yang sesuai dengan keyakinan atas kebenaran yang ada pada diri kita masing-masing.

Dan salah satu bentuk dari perwujudan di dalam mencintai, menyembah serta memuja secara sungguh-sungguh hanya kepada Tuhan YME semata itu adalah dengan senantiasa berbuat kebajikan, manfaat, mencintai, mengasihi sekaligus menyayangi sesama CiptaanNya.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---