Rabu, 17 Maret 2021

"Euforia Daerah Baru".

Akhirnya saya terusik dan terpanggil untuk menyatakan ini.

Untuk saudara-saudara sebangsa dan setanah air tercinta yang sedang tinggal di luar negeri.

Saya dari kecil sudah tinggal di luar negeri. Malahan Alm. Kakek saya adalah orang Jepang asli dan Alm. Nenek saya adalah orang Solo, campur Eropa serta Banten (dari pihak Mama). 

Meskipun Alm. Nenek saya tetap memilih untuk menjadi WNI. Karena Alm. Ayahnya (BRM Lesnar "Johny" Poerbokoesoemo) adalah orang Solo asli yang amat sangat mencintai dan bangga kepada Indonesia.

Janganlah kalian bergaya dengan berbicara masalah Hak Asasi dan menghina Agama serta Politik yang ada disini.

Sebab ketahuilah bahwa memaksakan pemikiran, menghina apalagi menjelek-jelekkan orang lain itu sudah melanggar Hak Asasi dan bertentangan dengan Ajaran dari Agama apapun.

Ingatlah selalu bahwa kalian sedang tinggal di negeri orang lain yang sesungguhnya bukan negeri dari nenek-moyang sendiri. Sehingga yang dilihat, dirasakan dan dipikirkan hanyalah yang baik-baik serta bagus-bagusnya saja.

Hal itu terjadi karena kalian berusaha untuk menerima keadaan (bukan kenyataan) cuma demi menyenangkan dan menenangkan hati sendiri belaka.

Oleh sebab selama masih tinggal disana, kalian hanyalah seorang tamu semata, yang untuk sementara waktu harus menginap di rumah orang lain.

Pada akhirnya, suatu saat nanti kalian pasti akan pulang kembali ke Tanah Air yang tercinta ini. 

Karena sudah bosan untuk berusaha menerima keadaan yang sebenarnya dan tidak bisa lagi menyenangkan serta menenangkan hati kalian sendiri. Ataupun lantaran takut dimasukkan ke dalam Panti Jompo di Negara Asing.

Semoga kalian bisa lebih bijaksana lagi di dalam berpikir maupun berkata-kata. Dan tidak terus-menerus terbawa "Euforia Daerah Baru", yang pada akhirnya menjadi bumerang bagi diri sendiri. Terutama sebab terlalu sering memaksa, menghina serta menjelek-jelekkan Bangsa dan Negara sendiri.

Terima kasih sudah berkenan membaca dan suatu saat nanti kalian pasti akan teringat dengan nasehat dari saya ini.

Charles E. Tumbel.

--- Ide dan kreatifitas seseorang adalah hak milik yang tidak boleh ditiru / digandakan. Dilarang mengcopy artikel ini. Terima kasih. ---